Senin, 17 Juli 2017

Apakah kamu pernah mencoba menggunakan hero role support? Jika belum, saya akan memberikan tips untuk kamu yang baru main dota supaya memenangkan setiap game yang kamu lakukan.

dota 2 hero support indonesia


Kenapa penting memilih support untuk pemula?

Percayakan role carry kepada orang lain, jika seorang support mampu memberikan kekayaan kepada timnya maka itu disebut good support. Mungkin kamu ingin menjadi bagian tersebut, maka dari itu saya share 5 hero support terbaik dalam DOTA 2 khusus untuk kamu yang baru bermain DOTA 2.

1. Ogre Magi

Kenapa harus pick ogre? Hero ini bertipe intelegent tetapi mempunyai armor dan pertahanan yang baik, jadi kamu gak perlu takut untuk berada di depan saat perang, atau kamu juga gak perlu takut jika ketemu hero musuh di hutan.

Cara menggunakannya cukup simpel, hanya perlu stun -> bakar -> kabur.

Cukup seperti itu untuk awal kali kamu bermain ogre magi, jangan sering-sering muncul di lane karena itu bisa menyebabkan carry kamu miskin level. Sebaiknya kamu hanya spam skill aja.

2. Crystal Maiden

Hero cewek ini sangat populer dari zaman DOTA 1 dulu, karena skill ultimate-nya yang sangat sakit apalagi kalau udah menggukan aghanim. Kalau kamu pertama kali bermain DOTA 2, bisa coba hero bertipe support ini.

Andalkan skill 2 untuk mengunci hero musuh, biarkan carry di tim kamu yang membunuh hero lawan. Kalau kamu terlibat perang (war) siap-siap mencari spot terbaik untuk mengeluarkan skill ulti.

Ingat, saat menggunakan skill ulti, kamu jangan bergerak sedikitpun karena hal tersebut membuat skill kamu berhenti atau disebutnya chaneling.

3. Lion

Siapa yang gak kenal lion? Semua jari bermain, skill 1 2 3 4 bisa membantu teman kita yang terkena kesulitan.

Sebenarnya agak sedikit sulit menggunakan lion jika kamu pertama kali bermain dota 2. Tapi akan saya buat menjadi simpel. Yang kamu lakukan hanyalah seperti berikut:

Skill 1 -> skill 3 - > skill 4 -> skill 2.

Tapi saya yakin, ketika kamu melakukan skill 4 musuh biasanya sudah mati. Tapi jika musuh belum mati, selanjutnya gunakan saja skill 2 untuk mengutuk musuh menjadi kodok.

4. Keeper of The Light (KotL)

Hero yang menunggangi kuda ini sungguh merepotkan carry di tim musuh. Skill 1 KOTL ini mampu membuat darah musuh langsung sekarat, sehingga carry di tim kita tinggal melakukan last hit dan membunuh mati musuh yang ada.

Cukup simpel dan gak perlu ribet bulak-balik fountain untuk mengisi mana. Biasanya support sering kali kehabisan, tetapi beda dengan KOTL. Skill 3 nya mampu membuat mana kamu nambah lagi secara singkat.

Kamu juga bisa menggunakan skill 3 ke temen supaya mana dia kembali pulih.

5. Lich

Sebenarnya lich adalah hero support yang di benci carry, karena kerap kali lich sering "nyampah" alias secara tidak sengaja atau di sengaja membunuh hero musuh dengan skill ulti-nya.

Gunakan skill 1 dan skill 3 saja sudah cukup untuk membantu teman, jika ingin carry di tim kita gendut, maka naikan skill 2 supaya tim menjadi lebih kuat dengan +armor yang besar.

Gimana guys dengan ke-5 Hero Support Terbaik Untuk Pemula DOTA 2 diatas, kamu pilih yang mana? Share artikel ke temen-temen kamu yang sering menggunakan role support...

0 komentar:

Posting Komentar

Kategori

SENIDOTA

Semua Post

Popular Posts